New York, AFP (22/10) – Saham-saham AS naik pada hari Selasa atas laporan pendapatan perusahaan yang secara umum cukup solid dan meningkatkan kepercayaan diri setelah tenaga kerja yang lebih lemah dari perkiraan, bahwa Federal Reserve AS tidak akan segera menurunkan skala program stimulusnya. Pada bel penutupan, Dow Jones Industrial Average naik 75,07 poin ( 0,49% ) menjadi 15,467.27. Indeks berbasis luas, S & P 500 naik 10,02 poin ( 0,57% ) pada level 1,754.68 sedangkan indeks teknologi Nasdaq Composite naik 9,50 ( 0,24% )menjadi 3,929.55. Keuntungan market mengikuti laporan pendapatan perusahaan dari seperti komponen Dow Jones, DuPont dan perusahaan produk konsumen, Kimberly-Clark, keduanya mengalahkan perkiraan. Analis di Wells Fargo Advisors mengatakan bahwa dengan sekitar 100 anggota dari S & P 500 telah melaporkan laba sejauh ini dengan hasil awal yang "agak menggembirakan." Michael James, direktur perdagangan ekuitas dari Wedbush Securities, mengatakan investor juga bereaksi terhadap laporan pekerjaan AS periode September yang mana menunjukkan pertumbuhan sekitar 148.000 pekerjaan, jauh di bawah ekspektasi. Hasil yang mengecewakan tampaknya melemahkan kemungkinan The Fed untuk mempercepat penurunan skema program pembelian obligasi sebesar $ 85 milyar per bulan. "Laporan pekerjaan yang lemah adalah mengapa ada kepercayaan lebih lanjut bahwa tapering tidak akan terjadi dalam waktu dekat ini," kata James. (brc)