Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

13 Maret 2015

Harga emas naik didukung pelemahan dolar AS

KONTAK PERKASA FUTURES - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berakhir lebih tinggi pada Jumat pagi, karena melemahnya dolar AS memberikan dukungan kepada logam mulia. Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman April naik 1,3 dolar AS, atau 0,11 persen, menjadi menetap di 1.151,90 dolar AS per ounce, lapor Xinhua. Emas mendapat dukungan karena indeks dolar AS, ukuran dolar terhadap sekeranjang mata uang utama, turun...

Wall Street menguat setelah dolar AS turun

KONTAK PERKASA FUTURES -  Saham-saham di Wall Street menghentikan penurunan dua hari berturut-turut pada Jumat pagi, melonjak setelah bank-bank besar AS lolos uji ketahanan atau "stress test" oleh Federal Reserve dan dolar mundur dari tertinggi 12-tahun. Indeks Dow Jones Industrial Average melonjak 259,83 poin (1,47 persen) menjadi berakhir pada 17.895,22, lapor AFP. Indeks berbasis luas S&P 500 menguat 25,71 poin (1,26 persen) menjadi...

Dolar turun setelah angka penjualan ritel AS lemah

KONTAK PERKASA FUTURES - Kurs dolar AS menghentikan penguatannya terhadap sebagian besar mata uang utama pada Jumat pagi, setelah angka penjualan ritel di negara itu keluar negatif. Penjualan perdagangan ritel untuk Februari turun 0,6 persen dari Januari, gagal memenuhi ekspektasi pasar untuk kenaikan 0,3 persen, kata Departemen Perdagangan AS pada Kamis, lapor Xinhua. Sebuah penurunan mengejutkan dalam penjualan ritel mengurangi kekhawatiran...

Kenaikan persediaan minyak AS dorong harga turun

KONTAK PERKASA FUTURES - Harga minyak mentah dunia merosot pada Jumat pagi, karena para pedagang fokus terhadap meningkatnya persediaan minyak Amerika Serikat di tengah berlimpahnya pasokan global. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April, turun 1,12 dolar AS menjadi ditutup pada 47,05 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange, lapor AFP. Di London, minyak mentah Brent North Sea...