Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

10 April 2013

Saham berjangka Eropa menguat seiring tingkat impor China yang mengalahkan estimasi


Bloomberg, (10/4) - Indeks saham berjangka Eropa menguat karena data impor China yang meningkat lebih dari yang diperkirakan pada bulan Maret. Sementara index saham berjangka AS sedikit berubah dan sementara saham Asia naik. Futures pada indeks Stoxx, Euro 50 patokan untuk wilayah euro, naik 0,4 persen ke 2.537 pada pukul 7:04 a.m. di London. Kontrak pada Indeks FTSE 100 Inggris naik 0,1 persen. Kontrak pada Indeks Standard & Poor 500 naik kurang dari 0,1 persen, sedangkan MSCI Asia Pacific Index naik 0,9 persen. "Jika indeks saham global memperpanjang gain lebih lanjut sejalan perkembangan ekonomi yang tengah berlangsung, maka tingkat permintaan yang sehat di China akan menjadi unsur penting untuk bisa memunculkan hal tersebut," tulis Tim waterer, dealer dari CMC Markets di Sydney. "Data dari China ini tidak akan mencegah para pembeli dari memasuki pasar pada level saat ini. Perhatian utama dan nyata dari data tersebut adalah kenaikan sebesar 14 persen pada impor." Stoxx Europe 600 Index kemarin naik karena penguatan saham pertambangan dan Alcoa Inc memulai musim laporan pendapatan di AS yang positif. Indeks itu telah naik 3 persen sejak awal tahun ini setelah anggota parlemen AS menyetujui kompromi anggaran dan data ekonomi yang terus positif yang memicu optimisme pterhadap prospek ekonomi terbesar di dunia tersebut. (brc)

Impor emas China dari Hong Kong rebound karena kejatuhan harga

Bloomberg, (10/4) - Impor emas dari Hong Kong ke China melonjak 89 persen pada Februari, rebound dari penurunan bulan sebelumnya karena harga yang lebih rendah memikat para pembeli yang mencari logam untuk perlindungan kekayaan. Konsumen China membeli 97.106 kilogram (97 ton), termasuk memo (scrap), dari 51.303 kilogram di bulan Januari, menurut angka dari pemerintah Hong Kong kemarin. Itu adalah angka tertinggi keempat dalam catatan, menurut data yang dikumpulkan oleh Bloomberg. Impor bersih, setelah dikurangi arus dari China ke Hong Kong, adalah 60.947 kilogram, dari 19.580 kilogram sebulan sebelumnya, dan adalah yang tertinggi sejak Desember. Bullion untuk pengiriman segera diperdagangkan pada level $ 1,586.07 per ounce pukul 9:35 a.m. di Singapura dari posisi $ 1,585.35 kemarin, ketika naik ke level tertinggi sepekan $ 1,590.46. Seiring dengan reli emas untuk tahun ke-12, harga telah jatuh 17 persen dari rekor tertinggi 2011. Di Februari, emas kehilangan hingga 5.1 persen, terbesar sejak Mei. China, yang tidak mempublikasikan data perdagangan emas, meningkatkan pembatasan kebijakan pada pasar properti tahun ini setelah pihak otoritas meminta pemerintah daerah untuk meningkatkan upaya pendinginan harga. Angka-angka perdagangan emas di Hong Kong dikeluarkan oleh Departemen Sensus dan Statistik. Sementara itu, ekspor ke Hong Kong dari China adalah 36.159 kilogram pada bulan Februari, menurut pernyataan terpisah dari Departemen Statistik, atau naik dari 31.723 kilogram pada bulan Januari, dan dibandingkan dengan 8.701 kilogram pada Februari 2012. (brc) 

Index Topix Jepang reli ke-6 kalinya pada pelemahan yen


Bloomberg, (10/4) - Bursa saham Jepang naik, dengan Indeks Topix gain untuk hari keenam ditengah optimisme seputar depresiasi yen yang akan meningkatkan prospek pendapatan bagi eksportir. Saham mempertahankan keuntungan setelah China melaporkan defisit perdagangannya. Indeks Topix naik 1,5 persen ke 1,118.01 pada istirahat perdagangan tengah hari di Tokyo dengan sekitar tiga saham yang naik untuk setiap dua yang jatuh. Harga menuju reli enam hari, kemenangan beruntun terpanjang sejak Desember lalu. Sementara itu, indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,7 persen ke 13,289.30. "Penurunan yen akan mengangkat laba secara alami," kata Isao Kubo, seorang analis ekuitas dari Nissay Asset Management Corp. "Jepang telah melakukan pelonggaran moneter yang cukup agresif tanpa menarik kritik dari negara-negara lain, yang membuat saya berpikir yen akan tetap dalam kecenderungan untuk menurun untuk sementara waktu." Yen telah melemah terhadap ke-16 mata uang utama tahun ini pada spekulasi bahwa stimulus BOJ akan merendahkan mata uang domestiknya. Yen mencapai 130,09 per euro kemarin, level terendah sejak Januari 2010. Pelemahan yen meningkatkan nilai pendapatan luar negeri perusahaan eksportir Jepang ketika dikonversikan. Tingkat ekspor China naik 10 persen pada Maret dari tahun sebelumnya, namun masih lebih rendah dibandingkan dengan pertumbuhan 21,8 persen pada bulan Februari dan estimasi median sebesar 11,7 persen dalam survei Bloomberg News atas 36 ekonom. Impor naik di atas perkiraan sebesar 14,1 persen, meninggalkan defisit perdagangan tak terduga senilai $ 880 juta. (brc)

Bursa China berfluktuasi sebelum rilis data perdagangan

Bloomberg, (10/4) - Saham-saham China berayun antara keuntungan dan kerugian sebelum rilis data perdagangan untuk bulan Maret. Pengembang properti meningkat paling tajam di Shanghai Composite Index, sementara produsen obat merosot. Index Shanghai Composite naik 0,2 persen menjadi 2,229.59 pada pukul 09:52 a.m. waktu setempat, setelah jatuh sebanyak 0,2 persen. Indeks melonjak terbesar dalam dua minggu terakhir pada sesi kemarin setelah laporan ekonomi menunjukkan adanya perlambatan inflasi yang meredakan tekanan kepada para pembuat kebijakan untuk mengetatkan kebijakan moneter. Index CSI 300 naik 0,1 persen menjadi 2,492.75 hari ini, sementara Hang Seng China Enterprises Index menguat 0,5 persen. "Saham-saham masih akan berfluktuasi dalam waktu dekat dengan kurangnya volume untuk mendorong kuat di kedua arahnya," kata Deng Wenyuan, analis dari Soochow Securities Co. Data terbaru menunjukkan "kita masih menuju ke arah ekonomi lemah karena tidak ada cukup permintaan," tambah Deng. Tingkat ekspor kemungkinan akan naik 11,7 persen bulan lalu dari tahun sebelumnya, menurut estimasi median dari 36 ekonom yang disurvei oleh Bloomberg. Data ini dijadwalkan akan dirilis pukul 10 pagi. Pengiriman ke luar negeri naik 21,8 persen pada Februari dari tahun lalu, berdasarkan data dari biro kepabeanan menunjukkan pada tanggal 8 Maret lalu, mengalahkan estimasi median dari 8,1 persen dalam survei Bloomberg News. (brc)

Jelang rilis data perdagangan China, bursa HK diprediksi buka atas


Reuters, (10/4) - Bursa saham Hong Kong diperkirakan buka lebih tinggi pada Rabu pagi mengikuti keuntungan di Wall Street tadi malam dan menjelang rilis data perdagangan China bulan Maret hari ini. Pada hari Selasa, Indeks Hang Seng ditutup naik 0,7 persen pada posisi 21,870.3, kenaikan pertama sejak 2 April. Indeks China Enterprises yang listing di Hong Kong naik 1,7 persen. (brc)

Emas didekat sepekan tertinggi; prospek stimulus dibayangi turunnya kepemilikan ETFs


Bloomberg, (10/4) - Emas diperdagangkan mendekati satu minggu tertinggi karena optimisme bahwa stimulus di seluruh dunia akan dipertahankan, membayangi penurunan pada kepemilikan ETFs emas yang diperdagangkan di bursa. Bullion untuk pengiriman segera berada di $ 1,585.85 per ounce pada pukul 9:20 a.m. di Singapura dari posisi $ 1,585.35 kemarin, ketika naik setinggi $ 1,590.46. Aset pada SPDR Gold Trust turun menjadi 1,200.37 metrik ton kemarin, terendah setidaknya sejak Juni 2011. Tingkat kepemilikan telah kehilangan 11 persen pada 2013 karena kejatuhan harga hingga 5,4 persen. "Emas mengalami sedikit rebound walau kenaikannya tersebut tidak terlalu meyakinkan seiring dengan jatuhnya kepemilikan ETFs," kata Feng Liang, seorang analis dari GF Futures Co, unit dari broker terbesar ketiga di China.  Bullion telah menurun tahun ini karena spekulasi bahwa The Fed mungkin akan memangkas stimulus di tengah pemulihan ekonomi. Emas untuk pengiriman Juni naik 0,1 persen menjadi $ 1,586.40 per ounce di Comex, New York. Spot perak turun 0,2 persen menjadi $ 27,9429 per ounce, memperkecil reli 2,5 persen kemarin - terbesar sejak November. (brc)

yen jatuh ke level terendah 3-tahun terhadap euro, bursa Jepang kembali reli


Bloomberg, (10/4) - Saham-saham Jepang naik pagi ini, dengan Indeks Topix gain untuk hari keenam seiring dengan depresiasi yen yang mencapai level terendah dalam tiga tahun terakhir terhadap euro, meningkatkan prospek pendapatan bagi eksportir. Indeks Topix naik 1,2 persen menjadi 1,114.84 pada pukul 09:46 a.m. di Tokyo dengan sekitar dua saham naik untuk setiap satu yang jatuh. Indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,8 persen menjadi 13,290.94. "Ada optimisme bahwa prospek pendapatan untuk tahun fiskal 2013 akan mengalahkan perkiraan pasar di belakang pelemahan yen," kata Hiroichi Nishi, manajer ekuitas dari Nikko Securities SMBC Inc. "Di China, investor mengharapkan ekonomi untuk terus ditingkatkan." (brc)

Emas naik, perak melonjak pada prospek stimulus


09/04 (Bloomberg) – Emas naik ke level tertinggi satu pekan dan perak melonjak terbesar sejak Januari pada spekulasi bahwa bank sentral di negara ekonomi utama akan mengambil langkah-langkah lebih untuk meningkatkan ekonomi mereka, mendorong permintaan terhadap logam sebagai penyimpan nilai . Ketua Federal Reserve, Ben S. Bernanke mengisyaratkan dalam pidatonya kemarin bahwa ekonomi memiliki ruang untuk perbaikan. Data yang dirilis pemerintah menunjukkan bahwa inflasi China di bulan Maret turun melebihi perkiraan dari level tertinggi 10-bulan, mengurangi tekanan kepada para pembuat kebijakan untuk memperketat kredit. Bank of Japan pekan lalu mengumumkan langkah-langkah stimulus yang belum pernah terjadi sebelumnya. "Emas menemukan dukungan dari apa yang Bernanke katakan dan harapan terhadap pelonggaran di China," kata Frank Lesh, trader dari FuturePath Trading di Chicago. Di Comex, New York, emas berjangka untuk pengiriman Juni naik 0,9 persen untuk menetap di $ 1,586.70 per ounce pukul 01:38 p.m.. Sebelumnya, harga mencapai $ 1,590.10, tertinggi untuk kontrak paling aktif sejak 2 April. Kontrak perak berjangka untuk pengiriman Mei naik 2,7 persen menjadi $ 27,881 per ounce di Comex, kenaikan terbesar sejak 30 Januari lalu. Pada tahun 2012, emas naik 7 persen, gain tahunan ke-12 beruntun karena negara-negara dari AS hingga China menjanjikan stimulus moneter yang lebih untuk pertumbuhan ekonominya. Harga telah turun 5,3 persen tahun ini karena dolar naik 3,2 persen terhadap enam mata uang utama dan investor menjual kepemilikan dalam produk emas yang diperdagangkan di bursa (ETFs). Hari ini, Deutsche Bank AG memangkas proyeksi emas 2013 sebesar 12 persen menjadi $ 1.637. Dalam laporannya, bank mengutip kenaikan suku bunga riil di AS dan tanda-tanda bahwa "uptrend jangka panjang" untuk dolar akan menghambat permintaan emas batangan. (brc)

Bursa HK rebound pasca rilis data inflasi China


Bloomberg (09/04) – Pasar saham Hong Kong berakhir naik dan mendorong indeks dari saham-saham perusahaan China ke level paling tinggi dalam tiga minggu terakhir setelah rilis data inflasi China yang lebih lambat dari diperkirakan meredakan tekanan kepada para pembuat kebijakan untuk mengetatkan kebijakan moneter lebih lanjut. Hang Seng China Enterprises Index naik 1,7 persen menjadi 10,610.77 pada penutupan perdagangan di Hong Kong, sedangkan Indeks Hang Seng naik 0,7 persen menjadi 21,870.34. Kedua index utama tersebut membukukan keuntungan terbesar mereka sejak 20 Maret setelah data yang dirilis Selasa pagi menunjukkan bahwa tingkat inflasi China mereda pada bulan lalu dari level tertinggi 10-bulan. Pemerintah China telah menguras senilai 706 milyar yuan ($ 114 miliar) dari sistem keuangan melalui operasi pasar uang pada tahun ini. "Data inflasi itu setidaknya mereda kekhawatiran apakah akan ada pengetatan lagi di China," kata Linus Yip, kepala strategist dari First Shanghai Securities di Hong Kong. "Baru-baru ini, pasar memperkirakan apakah akan ada semacam pengetatan moneter lanjutan." Indeks harga konsumen (CPI) naik 2,1 persen pada bulan Maret dari tahun sebelumnya, berdasarkan rilis data dari Biro Statistik Nasional China hari ini di Beijing. Angka tersebut dibandingkan dengan estimasi median sebesar 2,5 persen dari 38 ekonom dan 3,2 persen kenaikan di bulan Februari ketika liburan Tahun Baru Imlek banyak memberikan mendorong terhadap kenaikan harga. Indeks Hang Seng turun 8,8 persen sejak tertinggi 30 Januari hingga kemarin di tengah wabah baru flu burung di China, dan tekanan di sektor pengembang pada upaya pemerintah untuk mengekang kenaikan harga properti. (brc)

Kekhawatiran telah overbought, saham Jepang berakhir turun


Bloomberg (09/04) – Sebagian besar saham Jepang jatuh di tengah kekhawatiran bahwa saham-saham telah meningkat terlalu cepat dan yen rebound setelah mendekati 100 yen per dolar AS. Mitsubishi Estate Co, pengembang properti terbesar Jepang berdasarkan nilai pasarnya, memimpin penurunan saham realestate setelah sektor ini naik ke level tertinggi dalam 5,5 tahun kemarin. Credit Saison Co jatuh 7,7 persen, terbesar sejak pasca gempa 2011 setelah bank kreditur konsumen tersebut melonjak terbesar sejak 2009. Okuma Corp, melonjak 8,9 persen setelah Credit Suisse AG menaikkan peringkat investasi pada perusahaan pembuat mesin perkakas tersebut. Indeks Topix ditutup sedikit berubah pada level 1,102.04, dengan sekitar tiga saham jatuh untuk dua yang naik. Index tersebut naik sekitar 11 persen sejak 2 April, sehari sebelum Bank of Japan memulai pertemuan kebijakan yang mengakibatkan peningkatan stimulus untuk meningkatkan perekonomian. Index Nikkei 225 Stock Average turun 0,24 poin, kurang dari 0,1 persen ke posisi 13,192.35 dengan volume sekitar 24 persen lebih tinggi dari rata-rata 30-hari. "Yen melemah melampaui harapan dan itu akan baik bagi pendapatan perusahaan," kata Tomomi Yamashita, senior fund manager dari Shinkin Asset Management Co di Tokyo. "Ini bisa menjadi saat yang baik untuk membeli ketika saham turun. Namun, sudah mulai ada rasa overbought pada beberapa saham." (brc)

Optimisme kinerja pendapatan kembali bawa saham AS menguat



Bloomberg (09/04) – Saham-saham AS naik, memberikan Index Standard & Poor 500 gain pertamanya dalam lebih dari tiga minggu terakhir pada optimisme kinerja pendapatan dan komoditas naik di tengah laporan yang menunjukkan bahwa inflasi di China melambat. Index S & P 500 naik 0,4 persen menjadi 1,568.61 di New York. Indeks Dow Jones Industrial Average menambahkan 59,98 poin, atau 0,4 persen ke 14,673.46, level penutupan tertinggi selama ini. Index S & P 500 telah naik 1 persen dalam dua hari terakhir karena investor berspekulasi terhadap kinerja laba kuartal pertama yang akan membantu reli pada ekuitas. Indeks kehilangan 1 persen pekan lalu, penurunan terbesar tahun ini di tengah laporan yang menunjukkan tingkat upah di AS turun dalam sembilan bulan terakhir selama periode Maret sementara sektor manufaktur dan industri jasa berkembang kurang dari perkiraan. Pendapatan pada perusahaan di S & P 500 kemungkinanturun 1,8 persen pada kuartal pertama, penurunan tahunan pertama sejak 2009 berdasarkan perkiraan analis yang dikumpulkan oleh Bloomberg. JPMorgan Chase & Co, Wells Fargo & Co dan Bed Bath & Beyond Inc adalah salah satu perusahaan di S & P 500 yang dijadwalkan untuk melaporkan pendapatannya minggu ini. Alcoa, perusahaan pertama di Dow yang merilis hasil musim ini, melaporkan laba yang melampaui perkiraan analis. Saham itu berayun antara keuntungan dan kerugian 1,3 persen dari hari sebelum dan ditutup tidak berubah pada harga $ 8,39. Laporan dari China menunjukkan bahwa inflasi melambat bulan lalu dari level tertinggi 10-bulan. (brc)