Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

24 Juni 2021

Emas Berakhir Lebih Rendah, Menandai Penurunan Ketiganya Dalam 4 Sesi

 


Kontak Perkasa Futures - Emas berjangka berakhir lebih rendah pada hari Selasa (22/6) untuk mencatat kerugian ketiga dalam empat sesi menjelang testimoni Ketua Federal Reserve Jerome Powell kepada subkomite terpilih DPR mengenai pandemi virus corona.


Dalam teks yang disiapkan yang dirilis Senin malam untuk dipresentasikan pada siang, Powell mengatakan "Fed akan melakukan segala yang bisa mendukung ekonomi selama diperlukan guna menyelesaikan pemulihan." Rabu lalu, dia mengakui bahwa pembuat kebijakan sudah mulai membahas pengurangan pembelian obligasi bulanan bank sentral. Investor emas telah mencari petunjuk mengenai langkah kebijakan Fed berikutnya untuk panduan mengenai prospek emas.


Emas untuk pengriman Agustus turun $5,50, atau 0,3%, menjadi menetap di level $1.777,40 per ons.(yds)


Sumber: Marketwatch


PT Kontak perkasa Futures

PT Kontak Perkasa

PT KP Press