Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

18 Oktober 2013

Saham-saham China Naik Setelah Ekonomi Tumbuh 7,8% di Kuartal Tiga

Bloomberg ( 18/10) --- Saham-saham China naik, memperkecil kerugian mingguannya setelah pertumbuhan ekonomi China terakselerasi di kuartal ketiga dari tiga bulan sebelumnya.Indeks Shanghai Composite naik 0,2 persen menjadi 2,192.52 pada pukul 10:04 pagi. Perekonomian China naik 7,8 persen pada kuartal ketiga, sesuai perkiraan rata-rata dari 48 ekonom yang dikumpulkan oleh Bloomberg. Angka tersebut dibandingkan dengan pertumbuhan sebesar 7,5 persen pada kuartal sebelumnya. Sementara, output industri juga sesuai perkiraan .Indeks CSI 300 naik 0,3 persen menjadi 2,419.68 dan  Indeks Hang Seng China Enterprises naik 0,7 persen.Indeks Shanghai telah turun 1,5 persen pada minggu ini, menuju penurunan mingguan pertamanya bulan ini, sebagai perusahaan yang terkait dengan zona perdagangan bebas di kota itu melemah pada kekhawatiran valuasi yang berlebihan.Produksi industri naik 10,2 persen pada bulan September dari tahun sebelumnya, itu dibandingkan dengan perkiraan rata-rata 10,2 persen dari 48 ekonom dan kenaikan 10,4 persen pada bulan Agustus .Investasi aset tetap tidak termasuk rumah tangga pedesaan meningkat 20,2 persen pada periode bulan Januari hingga September dari tahun sebelumnya, berdasarkan laporan yang ditunjukkan pagi ini. Itu dibandingkan dengan estimasi rata-rata 20,3 persen dalam survei Bloomberg dan kenaikan 20,3 persen dalam delapan bulan pertama 2013. ( rk )