Bloomberg
(16/01) – Bursa Hong Kong naik, dengan indeks acuan tersebut menuju
pada sesi penutupan tertingginya dalam dua pekan terakhir, pasca acuan
ekuitas AS naik ke level tertingginya sejauh ini sejalan dengan
pendapatan bank lebih tinggi dari estimasi sebelumnya.Indeks
Hang Seng naik sebesar 0.5% ke level 23,020.66 pada pukul 9:32 pagi di
Hong Kong. Indeks Hang Seng China Enterprises sedikit berubah pada level
10,204.96. China South City Holdings Ltd. melonjak sebesar 83% pasca
Tencent Holdings Ltd. menyatakan bahwa akan membeli saham pada sebuah
perusahaan.Kontrak berjangka pada indeks Standard & Poor 500
naik sebesar 0.1% pada hari ini. Acuan ekuitas naik sebesar 0.5%
kemarin ke rekor tertingginya sejalan dengan laba kuartalan Bank of
America Corp. naik empat kali, memicu sebuah rally pada saham-saham
keuangan AS. JPMorgan Chase & Co. juga melaporkan bahwa
pendapatannya pada pekan ini lebih tinggi dari estimasi para analis.China
diperkirakan akan merilis data terkait FDI (foreign direct investment)
pada hari ini. Investasi naik sebesar 2.5% dibulan Desember sejak awal
tahun, dari kenaikan sebesar 2.4% pada bulan sebelumnya, berdasarkan
pada estimasi rata-rata survei para ekonom oleh Bloomberg.Indeks
Hang Seng turun sebesar 1.7% pada tahun ini hingga kemarin sejalan
dengan data ekonomi China memicu kekhawatiran mengenai pertumbuhan yang
melambat. Indeks tersebut diperdagangkan sebesar 10.1 kali estimasi
pendapatan kemarin, dibanding dengan 15.6 untuk indeks S&P 500.
Indeks saham H tergelincir sebesar 5.7% pada tahun ini hingga kemarin
dan diperdagangkan sebesar 6.8 kali estimasi pendapatan, dekati level
yang tersentuh selama krisi uang tunai China di bulan Juni lalu. (bgs)