LONDON, MarketWatch (20/11) — Indeks berjangka AS menurun pada hari Rabu
 ini menjelang laporan penjualan retail, data perumahan dan inflasi 
membaik seiring pertemuan Federal Reserve pada bulan Oktober lalu yang 
menunjukkan indikasi-indikasi membaiknya ekonomi terbesar di dunia 
tersebut. Kontrak berjangka pada Dow Jones Industrial Average 
jatuh sebesar 16 point, atau 0.1%, ke level 15,918, sementara kontrak 
berjangka pada indeks S&P 500 turun sebesar 2.40 points, atau 0.1%, 
ke level 1,782.80. Kontrak berjangka pada Nasdaq tergelincir sebesar 
1.25 point ke level 3,374.25.Paska penutupan pada hari Selasa 
kemarin, Ketua Federal Reserve Ben Bernanke mengindikasikan bahwa bank 
sentral sepertinya kaan menghindar dari penggunaan neraca keuangannya 
guna membantu ekonomi dan lebih fokus kepada pedoman lainnya. Dia juga 
menegaskan bahwa rencana untuk melanjutkan kebijakan moneter yang sangat
 longgar dan juga mengatkan bahwa kemungkinan Federal Reserve akan 
mempertahankan tingkat suku bunga mendekati nol paska ekonomi mencapai 
tingkat pengangguran sebesar 6.5% angka tersebut telah dikatakan sebagai
 ambang batas untuk pertimbangan menaikkan tingkat suku bunga.Pada
 pukul 8:30 pagi waktu local, laporan penjualan retail akan dirilis dan 
diperkirakan tidak mengalami perubahan pada bulan Oktober. Penjualan 
retail kemungkinan telah terpengaruh oleh shutdown pemerintah, akan 
tetapi pertumbuhan upah yang melambat dan tingkat pengangguran yang 
tinggi merupakan faktor penyeret terbesar terhadap retail. Kenaikan yang
 besar pada penjaulan retail pada beberapa tahun yang lalu disebabkan 
oleh penjaulan mobil, sejalan dengan orang-orang Amerika mengganti mobil
 mereka yang lama ketika tingkat suku bunga rendah. Data 
penjualan rumah akan dirilis pukul 10 pagi waktu lokal, diperkiraan 
turun pada tingkat tahunannya sebesar 5.10 juta pada bulan lalu dari 
5.29 juta di bulan September. Tingkat hipotek yang tinggi jika dibanding
 dengan musim panas lalu merupakan salah satu alasan mengapa penjualan 
retail menurun. (bgs)






