Bloomberg (12/11) – Saham-saham Hong Kong jatuh denagn indeks acuan di
kota tersebut menuju penurunan tertingginya dalam tiga hari terakhir,
sejalan dengan saham-saham kreditur China turun paska kredit baru pada
bulan Oktober turun.Industrial & Commercial Bank of China
Ltd., pemberi pinjaman tebesar di Negara tersebut turun sebesar 0.6%.
SJM Holdings Ltd. turun sebesar 4.1% paska perusahaan kasino terbesar di
Asia melaporkan pendapatan pada kuartal ketiga yang kurang dari
estimasi sejalan dengan kompetisi yang ketat di Macau. Zhaojin Mining
Industry Co., pemasok emas terbesar kedua di China,tergelincir sebesar
3.3% seiring harga logam mulia jatuh di hari ketiga ditengah
kekhawatiran Federal Reserve akan memangkas stimulus.Indeks Hang
Seng jatuh sebesar 0.6% ke level 22,940.81 pada pukul 1:11 siang di
Hong Kong, dengan lima saham mengalami penurunan untuk setiap yang
mengalami kenaikan. Indeks Hang Seng China Enterprises jatuh sebesar
0.4% ke level 10,535.98. Para pemimpin Partai Komunis China pada hari
ini menyimpulkan pertemuan selama empat hari yang ditujukan untuk
memetakan cetak biru guna pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. (bgs)