Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

27 November 2013

Emas bertahan di dekat 1-pekan tertinggi

Reuters, (26/11) - Emas diperdagangkan mendekati level tertinggi satu pekan pada hari Selasa, didukung oleh aksi short-covering di sesi sebelumnya, tetapi masih mencari kemungkinan untuk jatuh kembali karena permintaan fisik tetap lesu ditengah ketidakpastian atas prospek stimulus AS.Spot emas berada di $ 1,251.36 per ounce yang tercatat pada pukul 14:14 WIB. Harga mencapai $ 1,256.49 pada awal perdagangan, tertinggi sejak 20 November.Pada Senin kemarin, emas spot jatuh ke level terendah 4,5 bulan di dekat $ 1.225 per ounce sebelum rebound hampir 1 persen karena aksi short-covering dan pembelian terkait kontrak opsi.Logam ini turun di bawah $ 1.300 pada tiga minggu yang lalu dan belum mampu kembali ke level tersebut. Pedagang memperkirakan harga masih berada dalam tekan sampai ada waktu yang definitif atas tapering langkah stimulus dari Federal Reserve AS.'Pendorong utama untuk emas adalah prospek pelonggaran kuantitatif dan dolar,' kata Barnabas Gan, analis dari OCBC Bank. 'Harga akan dibatasi sampai kita mendapatkan isyarat yang jelas terhadap tapering.'Beberapa analis mengkhawatirkan bahwa bank sentral AS tersebut bisa mulai memangkas pembelian aset di bulan depan. Namun, yang lain mengatakan bahwa data ekonomi yang memberikan sinyal campuran baru-baru ini bisa mendorong tapering hingga tahun depan.Rilis data ekonomi utama berikutnya adalah pada 6 Desember, yaitu data nonfarm payroll. Pertemuan kebijakan (FOMC) Fed berikutnya akan diadakan pada tanggal 17-18 Desember mendatang.'Mengingat pasar masih diposisikan jual (short), kita bisa terus berharap adanya volatilitas,' kata analis ANZ dalam sebuah catatan. 'Pergerakan semalam hanya memberi sedikit perubahan pandangan kami terhadap pasar bahwa harga terus diperdagangkan dalam mode lemah, sementara permintaan fisik masih kurang.'Permintaan fisik, yang biasanya memberi support untuk harga, telah gagal untuk naik seperti awal tahun ini ketika harga turun lebih dari $ 200 per ounce dalam dua hari.Pembelian meningkat ketika harga turun di bawah $ 1.230 pada hari Senin tapi dengan cepat mereda karena harga yang telah melonjak lagi, kata para dealer.Outflow dari reksadana emas berlanjut, dengan SPDR Gold Trust, exchange-traded fund emas terbesar di dunia, kehilangan 3,30 ton pada hari Senin. Arus keluar dari ETF tersebut sekitar 450 ton sepanjang tahun ini, telah memainkan peran besar dalam memberikan kebimbangan harga. (brc)