WASHINGTON (08/11) - MarketWatch – Tingkat pengeluaran oleh konsumen A.S
perlahan berkurang dibulan September, berdasarkan laporan dari pihak
pemerintah dihari Jumat ini, belanja konsumen bulan September naik 0.2%,
turun dari gain yang tidak mengalami revisi dibulan Agustus sebesar
0.3%, berdasarkan pernyataan dari Departemen Perdagangan.Pendapatan
pribadi naik berdasarkan penyesuaian musiman sebesar 0.5%, terdorong
oleh pembayaran yang diperbaharui pada pekerja federal yang telah
kehilangan uang selama cuti, para ekonom berdasarkan survey MarketWatch
telah memperkirakan kenaikan sebesar 0.3% dalam pendapatan pribadi dan
juga pengeluaran.Sejak pendapatan naik lebih cepat dari
pengeluaran, tingkat tabungan pribadi naik menjadi 4.9% dari 4.7% yang
menandakan level tertinggi sejak Desember terakhir.Sementara
itu, inflasi yang digunakan sebagai acuan oleh index harga PCE naik
0.1%, dengan tingkat inti termasuk makanan dan energi naik dengan jumlah
yang sama.Selama 12 bulan terakhir index PCE telah naik 0.9%
secara keseluruhan atau hingga 1.2% pada basis inti, belum lagi kenaikan
dalam pendapatan konsumen yang hampir melampaui inflasi.Sedangkan
rilis dari laporan tingkat pengeluaran telah tertunda lebih dari
sepekan terakhir disebabkan oleh terjadinya shutdown pemerintahan
dibulan Oktober.(tito)