Bloomberg (03/11) -- Saham
AS berfluktuasi, setelah Indeks Standard & Poor 500 naik untuk
bulan ketiga, seiring investor menilai data sektor manufaktur
menunjukkan menguat secara tak terduga pada bulan lalu dan laporan pada
hari libur penjualan ritel.EBay
Inc naik 2,4 persen karena laporan menunjukkan belanja online di Black
Friday naik ke rekor tertingginya. Amazon.com Inc turun 0,6 persen
setelah Mahkamah Agung AS menolak banding dari perusahaan dalam kasus
atas pajak penjualan internet. Newmont Mining Corp, produsen emas
terbesar kedua di dunia, turun 2,9 persen seiring harga logam mulia
turun.Indeks
S & P 500 turun kurang dari 0,1 persen menjadi 1,808.24 pada pukul
12:06 di New York. Indeks Dow Jones Industrial Average turun kurang dari
1 poin ke level 16,085.45. Perdagangan di indeks saham S & P 500
sebesar 16 persen lebih rendah dari rata-rata perdagangan 30 - hari pada
hari ini.Indeks
S & P 500 naik 2,8 persen pada bulan lalu dan memperoleh gain
sebanyak 27 persen pada tahun ini, siap untuk kinerja tahunan terbaik
sejak tahun 1998, setelah Federal Reserve menahan diri dari pemangkasan
stimulus ekonomi putaran ketiga. Indeks S & P 500 bulan November
berakhir menguat delapan minggu berturut-turut, reli terpanjang dalam
hampir satu dekade terakhir, seiring data tentang lapangan kerja dan
sentimen konsumen mendorong kepercayaan dalam pertumbuhan ekonomi. (izr)