Bloomberg (14/8) - Pembukaan pasar saham Hong Kong akan ditunda karena Topan Utor besar mendekati pusat keuangan China, menutup kantor-kantor, sekolah-sekolah dan bank-bank di seluruh kota. Sinyal badai No.8, tertinggi ketiga, akan tetap berlaku pagi ini kata Hong Kong Observatory pada 07:45 pagi. Hong Kong Exchanges & Clearing Ltd, yang mungkin akan menangguhkan perdagangan di pagi hari akan tetap meniadakan kegiatan pasar hari penuh bila sinyal tersebut tetap dipertahankan hingga siang hari.Hong Kong, yang terletak di lepas pantai selatan China, mendapat rata-rata sekitar enam siklon tropis per tahun, menurut biro cuaca negara itu. Topan Vicente, badai paling yang paling parah pernah menerjang Hong Kong sejak tahun 1999, membuat sekolah, bank dan penerbangan berhenti tahun lalu.Topan Utor akan mendekati Hong Kong menjelang siang hari, berjalan dengan 250 kilometer (155 mil) di barat daya kota, kata observatorium dalam pernyataan 7:45 nya.Pemerintah menutup sekolah-sekolah, dan bank-bank untuk umum, menurut Asosiasi Kong Hong Bank. Sebanyak 94 penerbangan dibatalkan, dengan 107 tertunda, menurut pernyataan pemerintah tersebut. (brc)
|