Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

30 Agustus 2013

Bursa saham Tokyo ditutup naik 0.91 persen

Tokyo, AFP (29/08) – Bursa saham Tokyo naik 0,91 persen pada Kamis, mengakhiri tiga hari penurunannya setelah harga saham AS dan dolar melakukan rebound. Indeks Nikkei 225 ditutup 121.25 poin lebih tinggi pada posisi 13,459.71, sementara indeks Topix dari semua saham bagian pertama naik 0,22 persen, atau 2,48 poin ke 1,116.51. Kenaikan pasar saham Tokyo ini muncul menyusul rebound yang terjadi di Wall Street berkat perusahaan-perusahaan energy yang mendapat manfaat dari lonjakan harga minyak ditengah meningkatnya kecemasan terhadap kemungkinan pihak Barat untuk menyerang Suriah yang diduga telah penggunaan senjata kimia terhadap warga sipil. Dolar berada di 97,80 yen pada perdagangan sore hari di Tokyo, atau naik dari posisi 97,71 yen di New York semalam dan 97,13 yen di Tokyo pada hari Rabu kemarin. Rupee India, yang turun hampir empat persen ke rekor rendah terbaru di 69,22 terhadap dolar kemarin, saat ini tercatat berada di level 67,70. Sektor minyak menguat setelah minyak berjangka AS naik ke hampir dua tahun tertinggi yang didorong oleh spekulasi atas potensi gangguan pasokan minyak Timur Tengah.(brc)