Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

11 Oktober 2013

Emas Jatuh Mendekati $1.300 pada Penguatan Dollar, Stimulus

SINGAPORE (10/10) Reuters – Komoditi emas hampir bertahan dibawah level harga $1,300 per ons dihari Kamis yang telah memberi sinyal bahwa the Fed kemungkinan akan mengurangi acuan stimulusnya tahun ini dan seiring dengan rebound dollar setelah Presiden Barrack Obama memulai pertemuan dengan pihak otoritas untuk menyelesaikan krisis anggaran A.S.Sementara itu pembelian safe-haven telah menguap, setelah terlihat dalam beberapa sesi terakhir sebagai hasil akhir dari shutdown pemerintahan seiring turunnya dollar menuju delapan bulan terendahnya, yang juga terbantu oleh pemilihan Janet Yellen sebagai ketua the Fed yang berikutnya.Pembelian emas telah gagal untuk naik, meski terdapat penurunan harga yang lebih rendah, meningkatkan pertanyaan tentang apa yang dapat mensupport harga emas pasca kebuntuan anggaran A.S terselesaikan.“Fakta bahwa emas tidak bergerak naik bahkan seiring shutdown yang merupakan sinyal yang buruk” menurut Yuichi Ikemizu, branch manager untuk Standard Bank di Tokyo. “Gairah di market bersifat bearish”“Bahkan dilevel $1,300 kami tidak melihat banyak pembelian fisik, yang tidak terlihat terlalu baik untuk komoditi emas”Spot gold jatuh 0.05% ke level harga $1,306.00 per ons pada jam 06.25 GMT, setelah kehilangan pijakan sebanyak 1% pada sesi sebelumnya.Emas jatuh 22% tahun ini pada kecemasan bahwa the Fed akan mulai mengurangi pembelian obligasinya seiring dengan pertumbuhan market tenaga kerja dan perumahan, sementara bank sentral telah mengejutkan market pada bulan lalu ketika memutuskan untuk tidak mengurangi.Bagaimanapun juga, hasil pertemuan dari pertemuan kebijakan bulan September telah dirilis pada hari Rabu kemarin yang memperlihatkan bahwa keputusan the Fed bulan lalu merupakan “keputusan yang relatif cukup dekat” bagi pihak otoritas dan masih terdapat dukungan luas untuk mengurangi pembelian obligasi tahun ini.Langkah shutdown di A.S dan kecemasan terhadap tenggat waktu plafon hutang semestinya umumnya mendorong harga, namun emas masih ditransaksikan dibawah level pra-shutdown dikisaran level $1,340.“Pergerakan dollar dalam waktu dekat memberikan arah emas” menurut pernyataan analis dari HSBC dalam catatannya, “sangat memungkinkan bagi investor untuk bergerak menuju kedalam sektor treasury sebagai sebuah safe haven meski terdapat kemungkinan kegagalan A.S, hal ini dapat mengurangi terhadap yield dan mendorong dollar namun mengurangi harga emas”.(tito)