Bloomberg, (5/8) - Minyak mentah WTI mengalami penurunan untuk hari kedua setelah terminal minyak di Libya mulai dibuka kembali setelah sebelumnya ditutup karena aksi unjukrasa, sementara Presiden Iran, Hassan Rohani berjanji dalam pidato pelantikannya untuk menghindari aksi ekstremisme dan mengambil pendekatan secara moderat.Futures turun sebanyak 1,2 persen seiring pejabat Libya yang mengatakan bahwa pelabuhan Marsa el Hrega akan beroperasi dan semua ladang minyak di wilayah barat Libya akan kembali normal. Rohani yang diambil sumpah jabatannya kemarin, mengatakan bahwa AS dan Uni Eropa harus mengakhiri sanksi yang ditujukan untuk menghentikan program pengayaan nuklir Iran, yang telah menahan ekspor minyaknya.Minyak mentah WTI untuk pengiriman September turun 30 sen, atau 0,3 persen, ke $ 106,64 per barel pada pukul 10:42 pagi di New York Mercantile Exchange. Harga sebelumnya naik sebanyak 0,7 persen. Volume semua futures yang diperdagangkan sebesar 27 persen di bawah rata-rata 100 hari.Futures naik 2,1 persen pada pekan lalu karena pemotongan jalur ekspor minyak dari Libya.Minyak Brent untuk pengiriman September turun 50 sen, atau 0,5 persen, ke $ 108,45 per barel di ICE Futures Europe exchange yang berbasis di London. Patokan untuk WTI premium yang diperdagangkan di Eropa berada pada level $ 1,81, turun dari $ 2,01 pada tanggal 2 Agustus. (frk)