Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

09 Mei 2013

Saham berjangka Eropa stabil sambil menunggu keputusan Bank of England

Bloomberg, (9/5) -- Bursa berjangka Eropa sedikit berubah karena investor menunggu keputusan kebijakan Bank of England atas kelanjutan stimulus ekonomi dan setelah Bank of Korea memangkas tingkat suku bunga. Indeks berjangka AS juga sedikit berubah, sementara saham-saham Asia jatuh. Kontrak pada indeks Euro Stoxx 50, patokan untuk kawasan euro, tergelincir 0,1 persen menjadi 2.754 pada pukul 07:17 am di London. Kontrak pada Indeks FTSE 100 Inggris turun 0,1 persen. Kontrak pada indeks Standard & Poor 500 turun kurang dari 0,1 persen, sedangkan Index MSCI Asia Pacific turun 0,3 persen. Indeks Stoxx Europe 600, patokan untuk seluruh wilayah Eropa kemarin reli ke level tertinggi sejak Juni 2008 di tengah kinerja pendapatan perusahaan yang lebih baik dari perkiraan. Komite Kebijakan Moneter Bank of England (BoE) diperkirakan akan mempertahankan target pembelian obligasi senilai 375 miliar pound ($ 583 milyar), menurut sebagian besar ekonom yang disurvei Bloomberg News. Bank sentral tersebut juga akan mempertahankan suku bunga utamanya pada rekor rendah 0,5 persen, menurut ke-52 ekonom dalam jajak pendapat terpisah.  Produksi industri Inggris turun 1,6 persen pada Maret dari tahun sebelumnya, menurut perkiraan median dari 27 ekonom yang disurvei oleh Bloomberg. Kantor Statistik Nasional Inggris akan merilis laporan tersebut pukul 9:30 am di London. Sementara itu, klaim pengangguran di AS naik menjadi 335.000 minggu lalu dari 324.000 pada periode sebelumnya berdasarkan prediksi ekonom sebelum laporan dari Departemen Tenaga Kerja AS dirilis pada pukul 8:30 am di Washington malam ini. (brc)