Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

09 Mei 2013

Index Topix Jepang menuju gain ketiga atas kinerja laba

Bloomberg, (9/5) - Indeks Topix Jepang siap untuk mencetak kemenangan beruntun terpanjangnya dalam sebulan terakhir seiring dengan Toyota Motor Corp yang memberikan perkiraan lonjakan laba di pekan tersibuk dalam musim laporan pendapatan ini. Toyota, yang kemarin memperkirakan kenaikan laba hingga 42 persen, sahamnya naik 1,4 persen ke level tertinggi lima tahun. NTT Data Corp melonjak sebanyak 22 persen, terbesar sejak listing sahamnya di tahun 1995, setelah penyedia sistem komputer tersebut melaporkan laba bersih yang melonjak dari tahun sebelumnya. Toshiba Corp turun 2,9 persen setelah pembuat komputer laptop dan TV itu melapoprkan laba operasional yang meleset dari perkiraan analis. Indeks Topix naik 0,3 persen menjadi 1,197.86 pada pukul 10:46 di Tokyo, naik ke tertinggi sejak 8 September 2008. Indeks itu telah naik lebih dari 60 persen sejak November, menjadikannya sebagai bursa utama yang berkinerja terbaik dibelakang depresiasi tajam pada yen di tengah optimisme kepada Perdana Menteri Shinzo Abe untuk mengakhiri deflasi negaranya yang telah berjalan selama 15 tahun terakhir. Indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,7 persen menjadi 14,380.73 pagi ini. "Hasil Laba memberikan dorongan ke saham karena mereka mencerminkan perubahan kondisi ekonomi yang besar sejak akhir tahun lalu," kata Masaru Hamasaki, strategist dari Sumitomo Mitsui Asset Management Co. Dari 351 perusahaan di Topix yang telah melaporkan laba setahun penuh sejak 1 April, dan yang memiliki estimasi dari Bloomberg, sebanyak 204 perusahaan memberikan hasil yang melebihi proyeksi analis. Sony Corp dan Takeda Pharmaceutical Co adalah di antara lebih dari 500 perusahaan yang dijadwalkan untuk membukukan laporan hasil dalam dua hari ke depan. (brc)