Bloomberg (16/01) – Indeks berjangka Eropa sedikit berubah, pasca indeks
Stoxx Europe 600 capai level enam tahun tertingginya, sejalan dengan
para investor mengkaji pendapatan perusahaan dan data klaim pengangguran
AS.Carrefour SA kemungkinan bergerak pasca melaporkan penjualan
kuartal keempat sesuai dengan perkiraan. Rio Tinto Group kemungkinan
bergerak pasca di tahun 2013 naiknya target pemangkasan biayanya dan
meningkatnya produksi bijih besi ke rekornya. Cie. Financiere Richemont
SA kemungkinan bergerak pasca melaporkan pertumbuhan penjualan kuartal
ketiga yang kurang dari perkiraan.Kontrak berjangka pada indeks
Euro Stoxx 50 yang berakhir di bulan Maret mendatang naik sebesar 0.1%
ke level 3,166 pada pukul 7:21 pagi di London. Kontrak pada indeks FTSE
100 naik kurang dari 0.1%. Indeks berjangka pada indeks Standard &
Poor 500 tergelincir kurang dari 0.1%. Indeks MSCI Asia Pacific turun
sebesar 0.1%.Indeks Stoxx 600 naik ke level tertingginya sejak
Januari 2008 kemarin pasca Bank Dunia menaikkan perkiraan pertumbuhan
globalnya. Indeks acuan saham tersebut naik sebesar 1.9% di bulan
Januari lalu pasca alami rally sebesar 17% di tahun 2013, performa
tahunan terbaiknya sejak tahun 2009. (bgs)