Bloomberg (27/9) - Saham-saham Hong Kong menguat, dengan indeks patokan menuju kenaikan bulanan terbesar dalam setahun, setelah keuntungan industri China naik dan klaim pengangguran AS turun secara tak terduga. BBMG Corp, pembuat semen yang berbasis di Beijing, naik 0,6 persen. Techtronic Industries Co, pembuat alat-alat listrik yang mendapat 73 persen penjualan dari Amerika Utara, naik 0,7 persen. Huishan Dairy Holdings Co, produsen susu yang dimiliki oleh miliarder Cheng Yu-tung, turun 8,6 persen setelah sahamnya mulai diperdagangkan di bursa saham Hong Kong. Indeks Hang Seng naik 0,1 persen menjadi 23,141.15 pada pukul 9:48 pagi di Hong Kong, dengan sekitar lima saham naik untuk setiap tiga yang jatuh. Indeks tersebut menuju penurunan 1,5 persen pekan ini. Sementara itu Hang Seng China Enterprises Index, yang juga dikenal sebagai indeks H-shares, turun 0,2 persen menjadi 10,520.36. 'Data pekerjaan AS merupakan kejutan yang positif,' Mark Lister, kepala peneliti kekayaan pribadi dari Craigs Investment Partners Ltd di Wellington. 'Saya berpikir bahwa The Fed tidak akan melakukan apa-apa sampai bulan Desember karena mereka ingin melihat tidak hanya satu data yang baik, tapi serangkaian perbaikan yang stabil. Hal-hal positif cukup solid di quarter ini.' Indeks Hang Seng naik 6,4 persen sejak awal bulan ini hingga kemarin, dan siap untuk kenaikan bulanan terbesarnya sejak bulan September 2012, setelah indeks manufaktur China naik ke level tertinggi enam bulan dan Federal Reserve menahan diri dari pemangkasan stimulus. (frk)