Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

16 Agustus 2013

Bursa HK berakhir flat

Hong Kong, (15/08) – Bursa saham Hong Kong berakhir turun tipis 0.01 persen setelah penundaan perdagangan di hari sebelumnya karena badai Utor. Indeks acuan Hang Seng kehilangan hanya 1.99 poin ke posisi 22,539.25 dengan volume transaksi sebesar HK$77.61 milyar.Serangkaian laporan pendapatan perusahaan yang beragam membuat para investor gamang untuk mengambil posisi dan ditambah dengan kinerja buruk Wall Street pada perdagangan Rabu. Saham China Mobile, operator telepon seluler terbesar di dunia berdasarkan pelanggannya, pada Kamis mengatakan bahwa laba bersih untuk tengah tahun pertama 2013 tumbuh sebesar 1,5 persen, mengalahkan prediksi analis. Kemarin, ketika bursa Hong Kong ditutup karena ada peringatan badai, Cathay Pacific mengumumkan penurunan laba bersih di semester pertama menjadi HK$24 milyar. Namun laporan lain yang juga kurang memberi optimism kepada investor. Tencent Holdings turun 0,5 persen menjadi HK$368,00 setelah perusahaan internet terbesar di China itu membukukan laba kuartal kedua di bawah ekspektasi, sebagian karena biaya pemasaran dari aplikasi WeChat. Produsen mobil, Brilliance China melaporkan penjualan yang kuat dari perusahaan patungannya dengan BMW Group, Jerman dan mengirim saham tersebut untuk naik 7 persen menjadi HK$11,40, level tertinggi sepanjang sejarah perusahaan. (brc)