Bloomberg (08/01) - Indeks saham berjangka AS sedikit berubah, setelah
ekuitas rebound kemarin dari retret tiga hari terakhir, karena investor
menunggu laporan tenaga kerja sektor swasta untuk menilai kesehatan
ekonomi AS.Monsanto Co, perusahaan benih terbesar, naik 1,1
persen dalam perdagangan di Jerman sebelum merilis laporan hasil kuartal
pertama. Micron Technology Inc melonjak 9,8 persen pada awal
perdagangan New York setelah melaporkan pendapatan kuartal pertama
fiskal yang melampaui estimasi analis.Kontrak pada indeks 500
Standard & Poor berakhir Maret tergelincir 0,1 persen menjadi
1,828.6 pada pukul 10:59 pagi di London karena investor mengalihkan
perhatian mereka ke rilis Federal Reserve hari ini dan laporan laba
musiman mulai besok. Patokan ekuitas naik 30 persen tahun lalu, terbesar
sejak 1997. Kontrak Dow Jones Industrial Average turun 18 poin atau 0,1
persen ke 16.436 pada hari ini.Sebuah laporan dari ADP
Research Institute pukul 8:15 pagi waktu New York mungkin akan
menunjukkan perusahaan-perusahaan AS menambah 200.000 pekerja pada bulan
Desember, menyusul kenaikan 215.200 di bulan sebelumnya yang merupakan
terbesar dalam setahun terakhir, prediksi ekonom yang disurvei oleh
Bloomberg. Departemen Tenaga Kerja akan mengumumkan angka untuk
perekrutan baru pada hari Jumat dan tingkat pengangguran bulan
lalu.(frk)