New York, 23/10 (Kitco) – Harga emas mengakhiri sesi hari Rabu cukup rendah di AS, dengan profit taking dari para pedagang jangka pendek dan koreksi teknis yang muncul menyusul kenaikan yang terjadi baru-baru ini. Emas Desember di Comex, New York terakhir turun $ 9,60 pada level $ 1,332.90 per ounce. Spot emas terakhir tercatat turun $ 7,20 pada level $ 1.334,50 per ounce. Sementara, perak Comex untuk Desember terakhir diperdagangkan turun $ 0,190 di $ 22,60 per ounce.Kenaikan tingkat suku bunga jangka pendek di China baru-baru ini mulai sedikit memberikan kekhawatiran pasar. Kenaikan tersebut bisa menjadi pertanda kepada para pejabat perbankan China untuk melakukan pengetatan kebijakan moneter lebih lanjut yang pada gilirannya akan mengganggu permintaan yang datang dari ekonomi terbesar kedua di dunia tersebut yang juga merupakan importir besar dari komoditas mentah. Laporan ketenagakerjaan AS hari Selasa mendukung gagasan bahwa Federal Reserve tidak akan "taper" program pembelian obligasi bulanan yang juga disebut pelonggaran kuantitatif dalam waktu dekat. Ini mungkin akan setidaknya terjadi di kuartal kedua tahun 2014 sebelum The Fed membuat perubahan yang signifikan dalam kebijakan moneter. Skenario itu setidaknya bisa menjadi faktor bullish untuk banyak pasar, termasuk indeks saham, logam mulia dan sektor komoditas mentah. Alasan: uang tambahan yang dicetak oleh the Fed akan mencari aset-aset investasi . Namun, itu juga bisa menjadi masalah inflasi harga yang potensial kedepannya. (brc)