Bloomberg, (24/8) - Dolar AS melemah terhadap euro setelah pembelian rumah baru AS tak terduga mengalami penurunan terbesar lebih dari tiga tahun pada bulan Juli. Indeks Dollar AS di Bloomberg turun untuk pertama kalinya dalam tiga hari setelah bulan Juni jumlah penjualan rumah baru juga direvisi turun. Greenback menuju kenaikan mingguan setelah hasil pertemuan Komite Pasar Terbuka the federal dirilis minggu ini yang menunjukkan sebagian besar pejabat merasa nyaman dengan rencana untuk mulai mengurangi pembelian obligasi jika perekonomian membaik. Dolar Kanada memangkas penurunan dari terendah enam minggu terhadap mata uang AS. Real naik setelah Brazil mengumumkan program intervensi.Dolar turun 0,2 persen menjadi $ 1,3384 per euro pada pukul 12:26 siang di New York setelah sebelumnya naik 0,2 persen. Yen sedikit berubah pada 98,71 per dolar setelah menyentuh 99,15, level terlemah sejak 5 Agustus. Mata uang Jepang turun 0,2 persen menjadi 132,0214 per euro, setelah jatuh 1,7 persen pada minggu ini. (frk)
|