Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

15 Maret 2013

Nikkei 225 Ditutup Naik Setelah Nominator BOJ Dari Abe Disetujui Majelis Rendah


Bloomberg (14/03) – Nikkei 255 Stock Average, index acuan yang berkinerja terbaik diantara market negara berkembang tahun ini menguat setelah majelis rendah Jepang mendukung calon gubernur Bank of Japan yang dipilih oleh Perdana Menteri Shinzo Abe. Nikkei 225 naik 1,2 persen dan ditutup pada level 12,381.19 di Tokyo, tertinggi sejak 9 September 2008, menghentikan penurunan selama dua hari. Indeks Topix naik 0,7 persen di 1,038.17, dengan sekitar dua saham yang naik untuk setiap satu yang jatuh. "Investor menggantungkan harapan bahwa sekali Kuroda mulai berkantor minggu depan, ia mungkin akan memulai pelonggaran moneter yang berani bahkan sebelum pertemuan kebijakan berikutnya pada bulan April," kata Koji Toda, kepala fund manager di Resona Bank Ltd di Tokyo. "Saham-saham yang sensitif terhadap kebijakan bank sentral akan kuat, terutama saham-saham real estat." Anggota parlemen di majelis rendah, yang didominasi oleh partai koalisi hari ini telah menyetujui Haruhiko Kuroda, Kikuo Iwata dan Hiroshi Nakaso sebagai gubernur dan deputi gubernur BOJ. Sekarang Abe hanya perlu untuk menunggu pemungutan suara di majelis tinggi besok, di mana Partai Liberal Demokrat memiliki mayoritas kursi. Investor asing membeli saham-saham Jepang senilai 1.02 trilyun yen dalam pekan yang berakhir 8 Maret, menurut Bursa Saham Tokyo. Itulah tingkat yang paling tinggi sejak bursa mulai mengumpulkan data pada tahun 1982. (brc)