Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berakhir lebih tinggi pada Rabu, karena pasar ekuitas AS memperpanjang penurunan ke dalam sesi kedua. Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember, naik 4,1 dolar AS atau 0,34 persen, menjadi menetap di 1.222 dolar AS per ounce, lapor Xinhua. Di sisi pendukung, Amerika Serikat memulai serangan udara terhadap kelompok garis keras Negara Islam (IS) di Suriah, dan melanjutkan intervensinya terhadap IS di Irak, mengirim indeks acuan ekuitas lebih rendah karena investor mencari aset-aset "safe haven" seperti emas dan obligasi negara. Meskipun ekuitas AS melaporkan kerugian, sebuah laporan yang dirilis oleh Federal Reserve Bank of Richmond pada Selasa menunjukkan manufaktur sedang meningkat di East Coast, karena indeks manufaktur utamanya melonjak menjadi 14 pada September dari 12 pada Agustus. Ini lebih baik dari yang diharapkan dan terus mengapit keuntungan emas yang dibuat dari penurunan ekuitas. Perak untuk pengiriman Desember naik 0,5 sen, atau 0,03 persen, menjadi ditutup pada 17,779 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober naik 2,5 dolar AS, atau 0,19 persen, menjadi ditutup pada 1.332,7 dolar AS per ounce.