Bloomberg, (1/5) - Kepemilikan emas pada ETPs yang diperdagangkan di bursa anjlok 174 metrik ton bulan lalu yang merupakan penurunan terbesar yang pernah setelah harga memasuki bear market dan menghapus $ 17.9 milyar dari nilai dana. Kepemilikan di ETPs merosot 7,1 persen pada bulan April menjadi 2,275.84 ton, terendah sejak Oktober 2011 berdasarkan data yang dikumpulkan oleh Bloomberg. Nilai aktiva turun menjadi $ 108.1 milyar. Investor menarik hingga $ 10.23 milyar dari lembaga dana emas pada kuartal pertama, terbesar sejak setidaknya tahun 2000 lalu. Penurunan kepemilikan ETPs menggarisbawahi bagaimana beberapa investor telah kehilangan kepercayaan terhadap emas sebagai tempat penyimpanan nilai bahkan walaupun bank-bank sentral kembali mencetak uang dalam skala yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk meningkatkan pertumbuhan. Emas berjangka untuk pengiriman Juni naik 0,1 persen di $ 1,473.80 per ounce hari ini di Comex, New York. Harga turun 12 persen tahun ini, menuju penurunan tahunan pertama setelah naik 12 tahun berturut-turut. MSCI All-Country World Index dari ekuitas naik 8,6 persen selama tahun 2013, sementara dolar naik 2,4 persen terhadap sekeranjang mitra dagang utamanya. (brc)