Bloomberg, (25/3) - Sebagian besar saham China jatuh karena penurunan saham telekomunikasi yang dibayangi oleh lebih tingginya keuntungan dari China Construction Bank Corp. ZTE Corp memimpin saham telekomunikasi yang lebih rendah untuk hari kedua karena kekhawatiran reli di saham itu yang terlalu berlebihan. China Construction Bank naik ke level 1-bulan tertinggi. BYD Co menguat untuk pertama kalinya dalam tiga hari terakhir setelah produsen mobil itu mengatakan mereka mengharapkan laba kuartal pertama meningkat sebanyak 418 persen. Sekitar dua saham turun untuk setiap satu yang naik di Indeks Shanghai Composite, yang kehilangan 0,1 persen menjadi 2,326.32 pada pukul 10:45 pagi waktu setempat. Reli 3,9 persen dalam empat hari terakhir telah didorong index acuan tersebut ke penutupan tertinggi sejak 6 Maret. Index CSI 300 sedikit berubah pada 2,617.80 setelah mengakhiri pekan lalu di level tertinggi sejak 7 Maret. "Ada kekurangan dorongan setelah market reli selama empat hari, sehingga investor mengambil istirahat," kata Deng Wenyuan, seorang analis dari Soochow Securities Co, melalui telepon dari Suzhou. "Investor juga menunggu untuk melihat bagaimana perusahaan lain akan berkinerja berdasarkan laporan pendapatan mereka" (brc)