Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

04 Desember 2013

Minyak WTI Naik Hari Keempat Terkait Penurunan Cadangan Minyak Mentah A.S

Bloomberg (04/12) – Kontrak berjangka gain sebanyak 0.9% di New York setelah American Petroleum Institute di Washington mengatakan bahwa pekan lalu cadangan minyak mentah A.S turun hingga 12.4 Juta barel, laporan hari ini dari Energy Information Administration kemungkinan akan memperlihatkan tingkat cadangan yang jatuh hingga 500.000 barel, berdasarkan survey Bloomberg, selain itu Organisasi Negara Pengekspor Petroleum hari ini akan bertemu di Vienna guna membahas kuota produksinya, yang diperkirakan tidak mengalami perubahan.WTI untuk pengiriman Januari naik sebanyak 89 sen ke level harga $96.93 per barrel dalam perdagangan elektronik pada New York Mercantile Exchange dan berada dilevel $96.85 pada jam 10:45 waktu Sidney, kontrak kemarin naik 2.4% sejumlah $2.22 ke level $96.04, penutupan tertinggi sejak 31 Oktober, dengan volume seluruh kontrak berjangka tang diperdagangkan sekitar 35% diatas rata-rata 100 hari.Brent oil untuk settlement Januari kemarin gain 1.1% sejumlah $1.17 ke level $112.62 per barrel pada London-based ICE Futures Europe exchange, minyak mentah acuan Eropa mengakhiri sesi premium dilevel $16.58 bagi kontrak berjangka WTI.WTI mengalami kenaikan terbanyak hingga hari kemarin sejak September yang lalu setelah TransCanada Corp. mengatakan akan mulai mengoperasikan tungkai bagian Selatan dari saluran pipa XL Keystone yang menuju ke teluk pantai pada bulan Januari.Sementara TransCanada berencana untuk memulai pengiriman pada tanggal 3 januari menuju ke Port Arthur, Texas via segmen proyek ekspansi Keystone dari Cushing, Oklahoma berdasarkan data pemerintah, dimana Cushing merupakan titik pengiriman untuk kontrak berjangka WTI.(tito)