Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

01 September 2015

Harga minyak melonjak setelah produksi AS lebih rendah

KONTAK PERKASA FUTURES - Harga minyak melonjak lebih tinggi pada Selasa Pagi, setelah pemerintah AS menurunkan estimasi produksi dalam negeri dan OPEC mengatakan pihaknya "siap berbicara" kepada para produsen tentang harga rendah multi-tahun. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate untuk pengiriman Oktober, melonjak 3,98 dolar AS (8,8 persen) menjadi ditutup pada 49,20 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange, kenaikan sesi ketiga berturut-turut, lapor AFP. Di London, minyak mentah Brent untuk pengiriman Oktober berakhir pada 54,15 dolar AS per barel, naik 4,10 dolar AS (8,2 persen) dari tingkat penutupan Jumat lalu. Selama kenaikan tiga sesi terakhir WTI telah membukukan keuntungan 27,5 persen dan Brent 25,52 persen. Harga minyak dibuka lebih rendah pada Senin, tetapi kemudian menarik diri dari wilayah negatif setelah Departemen Energi AS mengatakan bahwa produksi dalam negeri pada Juni mencapai 9,3 juta barel per hari, sekitar 100.000 barel lebih rendah dari perkiraan sebelumnya. Perkiraan bulanan untuk periode Januari hingga Mei direvisi lebih rendah sebanyak 130.000 barel per hari. Produksi AS telah berjalan pada tingkat rekor sejak awal tahun, sehingga memperburuk situasi kelebihan pasokan global. Juga meningkatkan harga pernyataan kartel minyak OPEC yang mengatakan bahwa berlanjutnya tekanan pada harga "tetap menjadi kekhawatiran" untuk grup. Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC), yang menghasilkan sekitar 40 persen dari produksi minyak mentah global, mengaitkan tekanan harga terhadap produksi yang lebih tinggi dan spekulasi pasar. "Tak perlu dikatakan, OPEC, seperti biasa, akan terus melakukan semua dalam kekuasaannya untuk menciptakan lingkungan kondusif yang tepat untuk pasar minyak guna mencapai keseimbangan dengan harga yang adil dan wajar," kata OPEC dalam laporan bulanannya. "Sebagai organisasi telah  menekankan pada banyak kesempatan, siap berdiri untuk berbicara dengan semua produsen-produsen lain. Tetapi ini harus pada tingkat pemain lapangan. OPEC akan melindungi kepentingannya sendiri." Para analis meragukan apakah OPEC bersedia mengurangi produksinya. "Pedagang minyak tampak membaca ini sebagai janji untuk mengendalikan produksi, atau setidaknya, untuk menghindari membiarkan produksi lebih tinggi. Yang akan menopang harga -- jika berjalan," kata Paul Ausick dari 24/7 Wall St, yang menambahkan: "Warna kami skeptis." Produksi minyak mentah OPEC naik sebesar 108.000 barel menjadi 32,32 juta barel per hari pada Agustus, Bloomberg News melaporkan pada Senin, mencatat bahwa itu jauh di atas batas resmi kartel 30 juta barel per hari. Ausick mengatakan bahwa tampaknya kepemimpinan OPEC "setuju untuk menerima pengganggu mimbar atas nama para anggota yang terpukul paling keras, mengetahui bahwa setiap indikasi kartel siap untuk membangkitkan harga (cenderung menyiratkan) menurunkan produksi minyak mentah akan memberikan dampak positif."

Dolar AS bervariasi setelah menguat selama empat hari

KONTAK PERKASA FUTURES - Kurs dolar AS diperdagangkan bervariasi terhadap mata uang utama lainnya pada Selasa pagi, setelah naik selama empat sesi berturut-turut. Greenback melemah terhadap mata uang "safe haven" yen Jepang pada Senin di tengah kekacauan global di pasar ekuitas. Indeks dolar, yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama, turun 0,28 persen menjadi 95,838 pada akhir perdagangan, lapor Xinhua. Dolar AS menguat tajam pada empat sesi sebelumnya, karena data ekonomi yang kuat baru-baru ini telah mendasari keputusan potensial bank sentral untuk menaikkan suku bunganya pada akhir tahun. Di sisi ekonomi, Barometer Bisnis Chicago mempertahankan sebagian besar kenaikan Juli, turun hanya sebagian kecil menjadi 54,4 pada Agustus dari 54,7 pada Juli, menurut Survei Bisnis ISM-Chicago pada Senin. Pada akhir perdagangan di New York, euro naik menjadi 1,1220 dolar dari 1,1179 dolar di sesi sebelumnya, dan pound Inggris turun menjadi 1,5349 dolar dari 1,5391 dolar di sesi sebelumnya. Dolar Australia sedikit menurun menjadi 0,7121 dolar dari 0,7164 dolar. Dolar AS dibeli 121,20 yen Jepang, lebih rendah dari 121,33 yen pada sesi sebelumnya. Dolar AS menguat menjadi 0,9675 franc Swiss dari 0,9630 franc Swiss, dan menukik menjadi 1,3179 dolar Kanada dari 1,3218 dolar Kanada.

Emas turun didorong indikasi kenaikan suku bunga Fed

KONTAK PERKASA FUTURES - Emas berjangka turun di divisi COMEX New York Mercantile Exchange pada Selasa pagi, karena Federal Reserve AS mengindikasikan bahwa suku bunga AS dapat dinaikkan sebelum akhir tahun. Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Desember turun 1,5 dolar AS, atau 0,13 persen, menjadi menetap di 1.132,50 dolar AS per ounce, lapor Xinhua. Logam mulia berada di bawah tekanan setelah bank sentral AS mengisyaratkan dalam sebuah konferensi di Jackson Hole, Wyoming, bahwa meskipun tren terbaru data ekonomi AS kurang dari ideal, mereka masih akan mempertimbangkan menaikkan suku bunga AS sebelum akhir 2015.  Sebuah peningkatan suku bunga The Fed mendorong para investor menjauh dari emas dan menuju aset-aset dengan imbal hasil, karena logam mulia tidak mengenakan suku bunga. Belum ada peningkatan suku bunga The Fed sejak Juni 2006, sebelum awal krisis keuangan Amerika. Emas mendapat dukungan sedikit ketika indeks dolar AS turun menjadi 95,88 pada pukul 18.30 GMT. Indeks adalah ukuran dari dolar terhadap sekeranjang mata uang utama.  Emas dan dolar biasanya bergerak berlawanan arah, yang berarti jika dolar turun maka emas berjangka akan naik, karena emas yang dihargakan dalam dengan dolar menjadi lebih murah bagi para investor. Perak untuk pengiriman Desember naik 3,7 sen, atau 0,25 persen, menjadi ditutup pada 14,586 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun 11,2 dolar AS, atau 1,10 persen, menjadi ditutup pada 1.010,50 dolar AS per ounce.

AS pangkas perkiraan produksi minyak mentah domestik

KONTAK PERKASA FUTURES - Pemerintah AS memangkas estimasi produksi minyak mentah dalam negeri pada Senin, membantu mengirim harga minyak mentah naik tajam.Departemen Energi AS (DoE) mengatakan bahwa produksi dalam negeri pada Juni mencapai 9,3 juta barel per hari, sekitar 100.000 barel lebih rendah dari perkiraan sebelumnya, lapor AFP. Perkiraan bulanan untuk periode Januari-Mei semua direvisi lebih rendah sebanyak 130.000 barel per hari. Badan Informasi Energi AS mengatakan perubahan itu dilakukan setelah pihaknya memperluas data termasuk dalam survei reguler produksi. Produksi AS telah berjalan pada tingkat rekor sejak awal tahun, sehingga memperburuk situasi kelebihan pasokan global. Setelah dibuka lebih rendah, harga patokan minyak mentah domestik, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate untuk pengiriman Oktober, naik lebih dari dua dolar AS per barel menjadi 47,88 dolar AS pada perdagangan sore. Kontrak utama London, minyak mentah Brent, juga naik dalam jumlah yang sama menjadi 54,17 dolar AS per barel. Faktor kunci dalam lonjakan harga adalah pernyataan oleh kartel minyak OPEC bahwa berlanjutnya tekanan turun pada harga "tetap menjadi penyebab kekhawatiran" untuk grup. Kartel mengaitkan tekanan harga terhadap produksi yang lebih tinggi dan spekulasi pasar. "Ada peningkatan kekhawatiran bahwa, di bawah skenario harga rendah saat ini, investasi dalam penambahan kapasitas di masa mendatang akan terus disimpan atau dibatalkan sama sekali," kata kelompok itu. Dipimpin oleh Arab Saudi, negara-negara OPEC sejauh ini menolak untuk memotong kembali produksinya dalam menghadapi harga yang lebih rendah, karena Riyadh berfokus pada mempertahankan pangsa pasarnya dan mendorong keluar dari pasar produsen-produsen harga tinggi, strategi yang sejauh ini belum tampak bekerja.