Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

27 Desember 2013

Dolar Naik Versus Yen Pasca Perbedaan Pandangan Kebijakan

Bloomberg (24/12) - Dolar naik menuju lima tahun tertinggi terhadap yen karena para trader berspekulasi terhadap perbedaan dalam kebijakan moneter dengan Federal Reserve AS memangkas stimulus sedangkan Bank of Japan meneruskan pelonggaran yang belum pernah terjadi sebelumnya.Mata uang AS menguat terhadap sebagian besar pasangan utamanya sebelum laporan hari ini diperkirakan akan menunjukkan rebound dalam pesanan barang tahan lama. Yen melemah untuk hari kedua setelah merugi dalam delapan minggu berturut-turut, setelah Nikkei 225 Stock Average mencapai 16.000 untuk pertama kalinya sejak tahun 2007 yang  dan China melakukan operasi untuk meringankan krisis uang tunai, memotong permintaan untuk mata uang Jepang sebagai tempat berlindung. Dolar Australia jatuh terhadap semua pasangan utamanya.Dolar naik 0,1 persen menjadi ¥ 104,17 pada pukul 07:23 pagi di London kemarin. Dolar mencapai ¥ 104,64 pada 20 Desember kemarin, merupakan yang terbesar sejak Oktober 2008. Mata uang AS naik 0,1 persen menjadi $ 1,3688 per euro. Naik 0,3 persen menjadi 89,10 sen AS per dolar Australia.Nikkei naik 16,029.65 sebelum ditutup 0,1 persen lebih tinggi pada level 15,889.33. Indeks The Standard & Poor 500 ditutup pada rekornya 1,827.99 kemarin.Tarif repo overnight China, merupakan ukuran dari ketersediaan dana dalam sistem perbankan, jatuh sebanyak 1,18 poin persentase menjadi 4,07 persen, menurut rata-rata tertimbang oleh National Interbank Funding Center.(frk)