Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

02 Juli 2013

Saham Berjangka A.S naik seiring Investor Menunggu Rilis Data Manufaktur

Bloomberg (01/7) – Saham berjangka A.S meningkat, setelah Index Standard & Poor’s 500 membukukan penurunan bulanan pertamanya sejak bulan Oktober tahun lalu, sebelum dirilisnya sebuah laporan yang dapat memperlihatkan sektor manufaktur yang mengalami rebound pada bulan lalu dari kontraksi terbesarnya sejak tahun 2009. Index S&P 500 yang habis masa berlakunya dibulan September telah naik sebanyak 0.5% menuju ke level angka 1,607.3 pada jam 7:37 pagi di New York, acuan ekuitas tersebut turun sebanyak 1.5% dibulan Juni, memangkas peningkatannya dalam kuartal kedua menjadi sebanyak 2.4% dan mengakhiri gain bulanan berturut terpanjangnya sejak tahun 2009, sementara kontrak pada Dow Jones Industrial Average telah bertambah sebanyak 0.5% sejumlah 79 poin menuju ke level angka 14,903 pada hari Senin ini.(tito)