Disclaimer : Semua artikel dan konten yang terdapat dalam portal ini hanya bersifat informasi saja. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari portal kami.

12 Agustus 2013

Indeks Saham Berjangka Eropa Naik seiring Meningkatnya Ekspor China

Bloomberg, (8/8) - Indeks saham berjangka Eropa menguat karena kenaikan ekspor China melebihi kekhawatiran investor terhadap Federal Reserve yang akan mengurangi pembelian obligasi tahun ini. 
Saham AS berjangka dan saham Asia sedikit berubah. Deutsche Telekom dapat bergerak setelah penjualan kuartal kedua mengalahkan perkiraan. Commerzbank AG mungkin aktif setelah laba pada kuartal kedua melampaui perkiraan analis. Banca Monte dei Paschi di Siena dapat bergerak setelah melaporkan lebih buruk dari perkiraan kerugian kuartal kedua. Kontrak pada indeks Euro Stoxx 50 yang berakhir bulan depan naik 0,4 persen menjadi 2.802 pada pukul 07:07 pagi di London. Kontrak pada Indeks FTSE 100 Inggris naik 0,1 persen. Indeks Standard & Poor 500 berjangka naik 0,2 persen, sedangkan Indeks MSCI Asia Pacific sedikit berubah. Indeks Stoxx 600 jatuh untuk hari kedua kemarin seiring Bank of England mengatakan tidak akan menaikkan suku bunga atau mengurangi pembelian obligasi sampai tingkat pengangguran Inggris turun menjadi 7 persen, memicu kekhawatiran mengharapkan pemulihan ekonomi menjadi lambat. (frk)